Risih gak sih, kalau jerawat muncul terus-terusan. Seolah-oleh mati satu tumbuh seribu. Terutama buat kamu yang punya acne prone skin, pasti relate banget. Jerawat yang muncul juga terkadang bikin kita tidak nyaman sekaligus minder, apalagi jika jerawat muncul dalam jumlah banyak, besar, dan merah.
Jerawat adalah kondisi kulit ketika folikel rambut tersumbat oleh minyak dan sel kulit mati. Pembentukan komedo dan infeksi bakteri menyebabkan peradangan, menyebabkan munculnya benjolan merah atau bernanah yang disebut jerawat.
Jerawat dapat muncul di berbagai bagian tubuh, terutama wajah, dada, dan punggung. Faktor seperti hormon, keturunan, dan kebersihan kulit dapat mempengaruhi perkembangan jerawat.
Perawatan kulit yang tepat, seperti mencuci wajah secara teratur dan menggunakan produk perawatan kulit yang sesuai, dapat membantu mengurangi jerawat kamu. Nah, Obat totol jerawat atau Acne Spot Treatment bisa jadi solusi bagus buat atasi masalah jerawat.
Obat totol atau Acne spot treatment adalah produk skincare yang dirancang khusus untuk mengobati jerawat. Biasanya, produk ini mengandung bahan aktif yang dapat mengurangi peradangan, membunuh bakteri penyebab jerawat, dan mempercepat penyembuhan.
Kapan Waktu Memakai Obat Totol Jerawat?
Jika kamu bertanya, "Obat totol jerawat dipakai setelah apa?", maka jawabannya, sebaiknya kamu menggunakan produk ini setelah membersihkan wajah dan sebelum memakai pelembap. Pagi dan malam sebelum tidur adalah waktu yang umumnya dianjurkan untuk menggunakan. Pakai produk ini secara langsung pada jerawat atau area yang bermasalah dan hindari penggunaan berlebihan yang dapat menyebabkan kulit kering atau iritasi. Yang tak kalah penting, pastikan kembali dengan membaca petunjuk pemakaian pada kemasan produk.
Baca Juga: Jadi Rahasia Kulit Mulus Orang Korea, Ini Berbagai Manfaat Sheet Mask yang Wajib kamu Tahu
Yuk, simak 11 rekomendasi obat totol jerawat paling ampuh terbaik yang telah kami rangkum untuk kamu. Tentunya, produk yang telah kami pilih telah terdaftar di BPOM, sehingga aman untuk kamu gunakan sesuai petunjuk penggunaan.
1. ERHA Acneact Acne Spot Gel BHA
Memiliki kandungan BHA dan Sulfur, acne spot satu ini diklaim mampu membantu melawan bakteri penyebab jerawat dan membantu proses pengeringan dalam waktu 24 jam. Kandungan lain, 4% Niacinamide, juga disebut bagus untuk menyamarkan noda hitam bekas jerawat. ERHA Acneact cocok untuk semua jenis kulit
2. Wardah Acnederm Gel
Obat totol jerawat wardah ini diklaim memberikan berbagai kelebihan seperti mendinginkan dan menyegarkan kulit, menyerap minyak berlebih, menyembuhkan jerawat secara instan, melindungi wajah dari penyebab jerawat, mengurangi tekstur kulit kasar dan kemerahan akibat iritasi, sehingga kulit terasa lebih halus. Cocok digunakan untuk semua jenis kulit.
3. The Originote Acne Spot Cream
Krim jerawat ini diformulasikan menggunakan bahan Salicylic Acid, Calamine, dan sulfur yang dirancang khusus untuk bantu perawatan kulit yang berjerawat. Meski harganya murah, tapi memiliki klaim manfaat seperti membantu merawat kulit berjerawat dan melawan bakteri jahat penyebab jerawat.
4. NPURE Cica Spot Treatment
Npure memberikan janji produknya dapat mengeringkan jerawat hanya dalam satu malam karena produknya mengandung 11x Acne Power Fighter untuk melawan bakteri penyebab jerawat tanpa iritasi. Cocok untuk semua jenis kulit, terutama acne prone. Punya Formula pH balance dan kandungan seperti Zinc Carbonate, Sulfur, Niacinamide, dan lainnya yang bisa merawat kulit berjerawat, meredakan kemerahan, serta mencerahkan kulit.
5. Everpure Sul-pure Acne Spot Drying Lotion
Spot treatment yang diklaim efektif oleh Everpure, karena mengandung Natural Sulfur dan Salicylic Acid untuk mengeringkan jerawat dalam 1 hari, melawan bakteri penyebab jerawat, serta mengurangi kemerahan. Kandungan utama Sulfur 99,9% membantu menyerap minyak berlebih, sedangkan BHA membersihkan pori-pori. Hasil uji Everpure menunjukkan perbaikan jerawat dalam 1 hari dengan tingkat persetujuan 79% dari pengguna kulit acne-prone.
6. Glad2Glow 2% Salicylic Acid Acne Spot
Obat totol ini memiliki tekstur gel dengan kandungan Centella Asiatica, Salicylic Acid, dan Niacinamide yang berguna meredakan jerawat dan kemerahan. Direkomendasikan dipakai di malam maupun pagi hari untuk hasil yang optimal. Kandungan Centella Asiatica disebut dapat merawat kulit berjerawat, Salicylic Acid untuk meredakan kemerahan, dan Niacinamide untuk membantu mencerahkan kulit.
7. YOU AcnePlus Spot Care X
Obat totol jerawat YOU ini mempunyai kandungan pionin yang efektif melawan bakteri penyebab jerawat dan meredakan jerawat, sedangkan Niacinamide, bertugas menyamarkan noda bekas jerawat. Selain fungsi tadi, YOU klaim produknya dapat menenangkan kulit kemerahan, dan menyamarkan noda bekas jerawat. YOU AcnePlus Spot Care X cocok dipakai untuk kamu yang punya kulit berjerawat dan berminyak.
8. Somethinc Acne Shot Gel
Gel totol ini mengandung 8x Natural-Fix Acne Combat Power, yang disebut bisa memberikan perlindungan optimal dengan melawan bakteri penyebab jerawat, mengurangi kemerahan, mengontrol sebum, melembapkan kulit, dan menyamarkan tekstur kasar akibat jerawat. Semua itu didapatkan karena memiliki kombinasi bahan-bahan seperti Neem Tree Extract, Cleome Gynandra Leaf, dan Korean Angelica, ditambah dengan Pro Vitamin B5.
9. Hale Spot On Acne Gel
Gel totol Hale diklaim memiliki kemampuan menembus pori-pori dan membasmi bakteri penyebab jerawat dan mencegah munculnya jerawat baru karena mengandung sulfur. Sedangkan, Salicylic Acid berguna untuk mengangkat sel kulit mati, dan ekstrak Lidah Buaya sebagai bahan pelembap kulit untuk mencegah iritasi. Cocok digunakan kulit apa saja yang sedang mengalami masalah jerawat.
10. Acnaway Stubborn Acne Cream
Acne cream ini dirancang khusus untuk kulit dengan kondisi jerawat yang membandel, diformulasikan Acnaway dengan kombinasi Sulfur, Salicylic Acid, dan Totarol. Dengan harga 30 ribuan, kamu sudah mendapat beragam manfaat yang mencakup perawatan khusus kulit berjerawat, menghilangkan bekas jerawat, mencegah peradangan, serta hajar bakteri bandel penyebab jerawat.
11. Benzolac 2,5% Gel
Benzolac adalah obat totol jerawat di apotik yang bisa membantu mengempeskan, mengurangi peradangan, dan membunuh bakteri nakal penyebab jerawat. Produk ini mengandung benzoyl peroxide sebagai bahan utama, Benzolac efektif mengatasi masalah jerawat dengan membersihkan pori-pori dan mempercepat pertumbuhan sel kulit baru, juga membantu menyamarkan bekas jerawat.
Apakah Boleh Obat Totol Jerawat Dipakai Setiap Hari?
Sebaiknya penggunaan obat mengikuti petunjuk penggunaan pada kemasan produk atau rekomendasi dokter untuk memastikan sesuai kebutuhan kulitmu. Beberapa obat totol jerawat dapat digunakan setiap hari, sedangkan yang lain mungkin tidak. Terlalu sering menggunakan beberapa jenis obat acne juga bisa menyebabkan iritasi atau kulit kering.
Selain itu, penting untuk memperhatikan apakah terjadi reaksi pada kulit dan hentikan penggunaan jika terjadi iritasi serta efek samping lainnya.
Minum Apa Agar Jerawat Cepat Hilang?
Selain menyembuhkan jerawat dengan obat, minuman yang masuk ke dalam tubuh juga bisa mencegah maupun meredakan masalah jerawat. Meskipun tidak ada minuman yang secara langsung menghilangkan jerawat, mengonsumsi minuman dengan kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan kulit bisa memberikan dampak positif.
Kesimpulan
Menggunakan obat totol jerawat dapat menjadi langkah efektif dalam merawat kulit yang berjerawat. Dengan kandungan bahan aktif seperti benzoyl peroxide, salicylic acid, atau bahan alami, obat totol jerawat paling ampuh dapat membantu mengatasi bakteri penyebab jerawat, mengurangi peradangan, dan mempercepat proses penyembuhan.
Selain itu, perawatan kulit yang menyeluruh, termasuk kebersihan kulit secara teratur, pemilihan produk yang tepat, dan gaya hidup yang sehat, juga berperan penting dalam menyembuhkan dan mencegah jerawat. Sudah tahu ingin beli obat totol jerawat yang mana?