Lip tint adalah salah satu lip product yang Mincun suka banget karena cocok untuk dipakai daily. Sejak pertama kali kenal makeup, liptint adalah produk yang selalu Mincun pilih kalau mau tampilan yang ringan dan natural. Salah satu produk lip tint yang bikin Mincun penasaran adalah Implora Cheek & Lip Tint. Mincun udah lama banget ngincar produk ini, bahkan dulu sempat kepikiran untuk beli semua shade-nya lalu membuat review liptint Implora ini di akun sosial media. Tapi rencana hanya rencana, ya. Jadinya baru coba sekarang, pas Implora mengeluarkan shade lip tint terbaru.
Baru-baru ini Implora mengeluarkan 3 shade lip tint baru dengan warna yang menurutku gak kalah cantik dari 6 shade sebelumnya. FYI, Mincun sudah pernah swatch shade lip tint Implora yang lama dan suka banget dengan formula serta pigmentasinya. Jadi Mincun excited banget pas mau coba produk ini, meskipun cuma coba 1 shade sih, hehehe.
3 shade lip tint Implora terbaru ini bernama Juicy Juice (07), Waffle Crumble (08), dan Red Velvet (09). Ketiga warna baru ini punya tone warna yang berbeda, tapi tetap cantik banget. Shade Juicy Juice warnanya merah dengan sedikit hint mauve, lebih cocok untuk pemilik kulit light to medium. Untuk shade Waffle Crumble warnanya merah gelap dengan sedikit campuran warna coklat, warna seperti ini cocok untuk kulit sawo matang seperti Mincun. Lalu ada shade Red Velvet dengan warna merah burgundy sedikit coklat.
Nah, karena punya kulit sawo matang, jadilah Mincun pilih shade Waffle Crumble. Karena pas dilihat sekilas, shade liptint Implora ini yang cocok untuk kulit sawo matang. Nah, bagaimana sih performa liptint ini di bibir? Yuk simak terus reviewnya!
Sekilas tentang Implora Cheek & Lip Tint
Lip tint Implora satu ini mengandung berbagai macam bahan yang bagus untuk menjaga kesehatan bibir. Highlight ingredients-nya adalah Vitamin C dan Omega 3, 6, dan 9. Masing-masing bahan dalam lip tint ini berfungsi untuk mencerahkan bibir sekaligus menjaga warna bibir agar tidak menggelap, serta melembapkan dan menutrisi bibir.
Review Implora Cheek & Lip Tint
Lip tint Implora ini punya kemasan yang super gemoy! Mincun langsung suka dari pertama kali lihat, karena beda banget dari produk lip tint pada umumnya. Bentuk kemasannya seperti es krim, lengkap dengan stiknya. Kemasannya terbuat dari bahan yang kokoh, gak memperlihatkan kalau harganya murah meriah. Lalu bagian stik-nya terdapat aplikator pipih yang memudahkan banget untuk apply produk. Karena sebagain besar kemasannya transparan, jadi bisa lihat warna shade-nya.
Produk ini juga punya box yang gak kalah gemoy. Karena pilih shade Waffle Crumble, di bagian box-nya terdapat gambar waffle yang super cute. Ditambah dengan pemilihan warna yang tepat, makin menambah kesan imut dari kemasannya.
Mincun suka dengan teksturnya, karena watery dan ringan. Biasanya lip tint warnanya gampang pecah dan gak bergitu pigmented. Tapi lip tint Implora ini warnanya pigmented banget dan rata. Karena warnanya pigmented, jadi gampang diaplikasikan dan bisa menutup warna bibir gelap.
Kalau ada yang nyanya apakah lip tint Implora tahan lama? Mincun akan bilang, not really sih. Jujur! Karena lip tint ini memang bukan yang tipe long lasting, fokusnya lebih ke kenyamanan. Menurutku ini bukan hal yang perlu dipermasalahkan, toh Mincunjuga happy-happy aja, malah favorit banget pakai lip tint ini untuk daily. Karena formulanya yang ringan dan nyaman, Mincun jadi sering banget pakai lip tint ini, setiap hari. Pigmentasinya bagus dan warna lip tint Implora ini masuk di kulit sawo matang Mincun, jadi ngasih kesan segar pas dipakai.
Ini ada contoh saat Mincun pakai lip tint Imlora shade Waffle Crumble. Saat dipakai secara ombre, warnanya memang sheer, terlihat sangat natural. Nah, ini cocok banget kalau mau dipakai daily. Lalu Mincun juga pakai full lips. Saat dipakai full lips, memang warnanya terlihat lebih mencolok, tapi lama-lama akan pudar dan mulai terlihat menyatu dengan bibir. Dari keduanya, Mincun lebih suka pakai full lips karena terlihat lebih segar dan cantik.
Apakah Liptint Implora cocok untuk remaja?
Tentu saja! Lip tint Implora punya formula yang ringan dan nyaman di bibir, sehingga sangat cocok untuk remaja. Ditambah harganya juga sangat terjangkau dengan kemasan yang gemoy, lip tint Implora satu ini pasti jadi favorit para remaja. Banyaknya varian shade juga membuat produk ini disukai, karena bisa cocok untuk berbagai keperluan. Misal warna yang lebih bold cocok untuk young adult dan bisa dipakai ke kantor, atau warna lain yang lebih kalem cocok untuk remaja dan bisa di pakai untuk daily makeup.
Lip tint Implora warna apa aja?
Seperti yang sudah Mincun mention di opening, Implora lip tint punya 6 shade dan 3 shade baru, jadi ada total 9 shade, ya! Dari 9 shade yang ada, lip tint ini memiliki berbagai range warna, mulai dari yang kalem dan aman untuk daily, hingga warna bold dan berani. Nah, kamu bisa cek semua shade-nya melalui gambar di bawah ini ya!
Setelah membaca review lip tint Implora dari Mincun, apakah kamu tertarik untuk mencoba produk ini? Kamu bisa kepoin lip tint Implora ini di official website Implora, ya! Kamu juga bisa beli produknya melalui link di bawah ini!!
Implora ini ga pernah gagal bikin produk-produk yang kemasannya lucu 😍 pengen coba beli pas gajian bulan depan hehehe
BalasHapusEmang mantep banget ya lip tint Implora ini, warnanya cakep. Makasih racunnya
BalasHapusdari dulu penasaran sama brand Implora tapi belum aku beli-beli
BalasHapuspilihan warnanya cukup banyak, bisa aku padukan sama lipstikku buat ngantor nih